Ide Pokok
Ide adalah (1)rancangan yang tersusun di dalam pikiran; gagasan; cita-cita, (2) perasaan yang benar-benar menyelimuti pikiran.
Pokok adalah (5)lantaran; sebab, (6)asas; dasar; inti sari, (7)pusat (yang menjadi titik perhatian dan sebagainya, (9)yang terutama; yang sangat penting.
Pengertian ide pokok menurut ahli,
Ide pokok atau pikiran pokok paragraf ialah kesimpulan yang ditarik dari isi kalimat-kalimat yang membentuk paragraf itu (Tampubolon, 1986: 87).
Ide pokok merupakan intisari sebuah bacaan. Ide pokok dapat ditemukan di semua bagian buku. Buku keseluruhan mempunyai ide pokok yang umum, kemudian tiap bab mempunyai ide pokok yang sedikit khas, setiap bab terbagi lagi menjadi paragraf yang mengandung ide pokok yang sangat khas (Soedarso, 2005: 66).
Berdasarkan pengertian di atas, maka dapat kita ambil kesimpulan bahwa ide pokok merupakan gagasan inti/ rancangan inti dari pengembangan sesuatu hal.
Sedangkan ide pokok dari suatu paragraf merupakan rancangan inti dari pengembangan suatu paragraf. Ide pokok pada suatu paragraf terdapat pada kalimat utama dari paragraf tersebut. Dalam setiap paragraf yang baik terdapat satu kalimat utama yang mengandung ide pokok, serta beberapa kalimat penjelas yang berisi penjelasan/ pikiran penjelas yang merupakan penjabaran dari ide pokok pada kalimat utama.
Cara menemukan ide pokok,
Menurut Soedarso, ada 6 langkah dalam menemukan ide pokok, yaitu:
- Hendaklah anda membaca dengan mendesak, dengan tujuan mendapatkan ide pokok, secara cepat. Jangan anda membaca kata demi kata, tetapi seraplah idenya dan bergeraklah lebih cepat, tetapi jangan kehilangan pengertian.
- Hendaklah anda membaca dengan cepat, dan cepatlah mengerti idenya, serta teruskan anda membaca ke bagian lain.
- Anda harus melecut diri untuk cepat mencari arti sentral. Hendaklah anda kurangi kebiasaan menekuni detail kecil. Cepatlah anda bereaksi terhadap pokok suatu karangan dengan cermat.
- Anda memang harus melakukan dengan cepat tetapi anda harus ingat terhadap kefleksibelan sehingga cara membaca adakalanya diperlambat. Janganlah anda terlalu cepat membaca di luar yang normal, sehingga kehilangan pemahaman
- Rasakan bahwa anda membaca lebih cepat dari biasanya. Yang tidak layak diperhatikan hendaklah anda pandang cepat dan alihkan perhatian anda ke pokok. Janganlah anda terlalu menghiraukan detail kecil. Selesaikan bacaan anda tanpa membuang waktu
- Cepat anda dapatkan buah pikiran pengarang tetapi jangan anda tergesa-gesa hingga mengakibatkan ketegangan. Ketegangan dan ketergesaan tidak akan membantu memahami dengan cepat
Fungsi ide pokok
Memberikan penjelasan dari inti suatu bacaan atau paragraf, sehingga pembaca dapat dengan mudah memahami paragraf tersebut
Komentar
Posting Komentar