Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2012

TAHAPAN DALAM MENUMBUHKAN KREATIVITAS

Sebuah Tulisan Rintisan Menurut para ahli, orang yang keatif selalu melihat segala sesuatu dengan cara pandang yang berbeda, serta mengemukakan ide baru dimana biasanya tidak dapat dilihat oleh orang lain. Umumnya orang kreatif mengetahui setiap permasalahan dengan baik dan disiplin, dan melakukan sesuatu untuk memecahkan sebuah permasalahan dengan cara yang menyimpang dari cara-cara orang pada umumnya. Proses kreativitas melibatkan adanya ide-ide baru, bermanfaat, tidak terduga namun dapat diimplementasikan dengan baik. Secara umum terdapat empat tahapa kreativitas, yaitu: 1. Exploring, Dalam tahapan ini seseorang akan mengidentifikasi hal-hal apa yang harus dilakukan, dalam menghadapi kondisi yang ada saat ini. Sekali mereka mendapatkan jawaban, maka proses kreativitaspun dimulai. Hal penting yang harus diperhatikan pada saat ini adalah penciptaan suatu kondisi yang kondusif dalam rangka menunjang munculnya dan berjalannya proses kreatif. 2. Inventing,

Kemacetan

Sebuah tulisan rintisan By. Jumrida Husni Kemacetan merupakan salah satu kata yang amat familiar bagi kita, terutama bagi yang hidup di kota-kota besar yang setiap hari berteman dengan kemacetan. Namun pada saat ini seiring dengan perkembangan ekonomi, gaya hidup dan perubahan hidup yang mengarah kepada materialistik membuat manusia memandang bahwa harga diri dan gengsi berkaitan dengan kepemilikan kendaraan bermotor, dengan kata lain kepemilikan kendaraan bermotor bukan lagi sebagai sarana transportasi belaka namun lebih kepada gengsi. Hal ini menyebabkan menjamurnya jumlah kendaraan di Indonesia, bahkan mendekati jumlah penduduk. Sekarang sudah lazim pada sebuah rumah yang terdiri atas ayah, ibu dan dua orang anak memiliki sebuah mobil sedan, sebuah mobil MPV dan dua buah motor bahkan lebih. Alasan yang digunakan adalah untuk menunjang aktifitas masing-masing anggota keluarga, namun apakah kita tidak berfikir bahwa penggunaan sebanyak itu kendaraan bermotor akan berdampa